Kabar Belitung
Warga Serbu Layanan Samsat Setempoh dan Samling
Berkenaan dengan program pemutihan dalam rangka HUT ke-22 Provinsi Kepulauan Babel, layanan tersebut kian diminati masyarakat.
TANJUNGPANDAN, BABEL NEWS - Samsat Setempoh dan Samsat Keliling menjadi layanan luar kantor dari UPT Bakuda Provinsi Kepulauan Babel Wilayah Belitung (Samsat Belitung) untuk memudahkan para wajib pajak.
Berkenaan dengan program pemutihan dalam rangka HUT ke-22 Provinsi Kepulauan Babel, layanan tersebut kian diminati masyarakat.
Terbukti, Samsat Setempoh di Pasar Hatta mampu melayani 56 berkas dari pagi hingga siang pada Rabu (23/11).
"Alhamdulillah tadi ada 56 berkas di Pasar Hatta. Memang terkadang untuk Samsat Setempoh dan Samsat Keliling ini jumlahnya variatif," ujar Kepala UPT Bakuda Provinsi Kepulauan Babel Wilayah Belitung Erwinsyah.
Ia menilai pemberlakuan program pemutihan turut memengaruhi minat masyarakat pada layanan tersebut.
Sebab, pada Samsat Setempoh di halaman Gedung Nasional pada Selasa (22/11) malam, total 50 berkas dengan jumlah penerimaan Rp43.614.100.
Erwin menjelaskan layanan Samsat Setempoh dan Samsat Keliling untuk mendekatkan diri sekaligus memudahkan wajib pajak.
Oleh sebab itu, dua layanan tersebut menyasar lokasi keramaian masyarakat seperti pasar dan titik kumpul lainnya.
"Sebenarnya ini untuk memudahkan masyarakat. Misalnya besok pagi jatuh tempo pajak, bisa datang ke Setempoh malam hari sebelum kena denda," ungkapnya.
Akan tetapi, dua layanan unggulan tersebut hanya bisa melayani pembayaran pajak kendaraan bermotor.
Sedangkan untuk layanan lain seperti ganti plat, BBN 2 atau mutasi tetap harus ke kantor Bakuda Provinsi Kepulauan Babel Wilayah Belitung.
"Karena ada cek fisik kendaraan jadi tetap harus datang ke kantor. Kalau cuman bayar pajak itu bisa," katanya. (dol)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/babel/foto/bank/originals/Layanan-Samsat-Setempoh-melayani-wajib-pajak-membayar-pajak-kendaraan-di-area-Pasar-Hatta.jpg)