Berita Pangkalpinang
Kapolda Tebar 10.000 Ikan di Kolong Taman Bhay Park
Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo bersama jajarannya dan awak media menebarkan 10.000 ikan di Kolong Taman Bhay Park.
PANGKALPINANG, BABEL NEWS - Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo bersama jajarannya dan awak media menebarkan 10.000 ikan di Kolong Taman Bhay Park yang ada di lingkungan Polda Babel, Selasa (3/6) pagi. Dengan menumpangi dua unit bus, kapolda bersama rombongan menuju ke Taman Bhay Park yang jaraknya tidak jauh dari gedung utama Polda Babel.
"Hari ini akan kita lepas (ikan, red) sudah ada 10.000 kurang lebih, kalau tidak percaya hitung sendiri," ucap Hendro Pandowo.
Dirinya menyebutkan, penebaran ikan di Kolong Taman Bhay Park ini sebagai hiburan saja, terutama bagi masyarakat Provinsj Babel yang hobi mancing ikan boleh datang untuk mancing dan dipastikan gratis dengan batasan waktu menjelang Magrib.
"Gratis, kalau masyarakat mau mancing ke sini boleh dan gratis silakan datang ke sini (kolong), cuman batasan waktu sampai pukul 18.00 WIB karena kalau malam bahaya tidak ada yang mengawasi," katanya.
Kapolda meminta kepada Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirreskrimsus) Polda Babel, Kombes Pol Jojo Sutarjo agar menambahkan lagi jumlah ikan yang ditebarkan di Kolong Taman Bhay Park.
"Pak Jojo, nanti tambah lagi ya jumlah ikannya," pintanya kepada Dirreskrimsus.
"Siap jendral," jawab Kombes Pol Jojo Sutarjo. (v1)
DPRD Babel Umumkan 21 Calon KPID 2025-2028, Didit Srigusjaya Klaim Tak Ada Titipan |
![]() |
---|
Bank Sumsel Babel Dukung Percepatan Program 3 Juta Rumah, Salurkan Rp43 Miliar KPR FLPP |
![]() |
---|
3 Daerah Bakal Jadi Tempat Penyelenggaraan Porprov Babel 2026 |
![]() |
---|
24.000 Siswa di Pangkalpinang Belum Terjangkau MBG |
![]() |
---|
FOBI Babel Resmi Jadi Anggota KONI, Me Hoa Siap Raih Prestasi Harumkan Negeri Serumpun Sebalai |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.