Allisson Rekrutan Terbaik Era Juergen Klopp, Kurun Waktu Dua Tahun Liverpool Raih 4 Gelar Bergengsi

Alisson Becker ternyata pernah selangkah lagi bergabung dengan Real Madrid sebelum memutuskan pindah Liverpool pada musim panas 2018.

Editor: Agus Nuryadhyn
Twitter/Liverpool FC
Kiper Liverpool, Alisson Becker, hampir bergabung dengan Real Madrid sebelum memutuskan pindah ke Anfield dari AS Roma. 

BABELNEWS.ID-- Penjaga gawang nomor satu asal Brasil Alisson Becker telah menjadi kiper nomor satu pula di skuat Liverpool.

Alisson Becker Salah satu rekrutan fenomenal Juergen Klopp. 

Alisson Becker ternyata pernah selangkah lagi bergabung dengan Real Madrid sebelum memutuskan pindah Liverpool pada musim panas 2018.

Momen itu dijelaskan oleh salah satu agen sepak bola ternama asal Italia, Fabrizio de Vecchi.

Seperti dilansir AS, Fabrizio de Vecchi menjelaskan, ia hampir bisa menyegel kesepakatan untuk membawa Alisson menandatangani kontrak penting bersama Real Madrid.

Namun, proses kepindahan Alisson ke Real Madrid berujung dengan sebuah kegagalan.

Alisson, yang saat itu masih memperkuat AS Roma, akhirnya mendapat pinangan dari Liverpool.

"Ini tampak aneh, tetapi saya memiliki banyak perhatian untuk penandatangan kontrak yang tidak terjadi, yakni Alisson ke Real Madrid," ujar Fabrizio de Vecchi kepada AS.

"Ia sudah bermain bersama AS Roma. Walter Sabatini yang membawanya dan Ernesto Bronzetti, mentor saya, yang baru-baru ini meninggal dunia."

"Saya ingin sekali menutup proses transfer itu (Alisson ke Real Madrid). Sebenarnya saya sudah sangat dekat untuk mencapainya," kenangnya.

Meski demikian, keputusan Alisson untuk menerima tawaran bergabung Liverpool sepertinya tidak perlu disesali.

Pasalnya, Alisson mampu memberikan dampak bagi kesuksesan besar Liverpool.

Liverpool, yang mengeluarkan biaya 56 juta poundsterling untuk memboyong Alisson, menikmati servis luar biasa dari sang pemain.

Penjaga gawang nomor satu asal Brasil itu telah menjadi kiper nomor satu pula di skuat Liverpool.

Ia dipandang menjadi salah satu rekrutan fenomenal Juergen Klopp pada periode kedatangannya ke Stadion Anfield.

Semenjak bergabung Liverpool, Alisson tercatat mampu membawa timnya merengkuh empat gelar bergengsi dalam kurun waktu dua tahun saja.

Baca juga: Matthijs Isolasi Mandiri Terpapar Covid-19, Absen di Beberapa Laga Pentas Liga Italia

Mulai dari trofi Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Liga Inggris.

Tak hanya itu, beberapa gelar individu juga menjadi bukti betapa mengesankannya performa Alisson bersama Liverpool.

Ia masuk dalam daftar tim terbaik UEFA (2019) sekaligus memenangkan sarung tangan emas Liga Inggris (2019).

Jadi, Liverpool mungkin cukup beruntung bahwa Alisson lebih memilih tawarannya daripada Real Madrid.

Tidak mungkin mengatakan dengan tepat seberapa besar dampak kehadiran Alisson di bawah mistar gawang Liverpool.

Tetapi statistik telah berbicara sendiri bahwa Alisson merupakan salah satu rekrutan terbaik Liverpool era Juergen Klopp.

Torehan 50 cleansheet dalam 106 penampilan laga menjadi catatan impresif seorang kiper bernama Alisson Becker. (*)

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Alisson Becker Ternyata Hampir Bergabung dengan Real Madrid, tapi Memilih Liverpool, https://jabar.tribunnews.com/2021/01/09/alisson-becker-ternyata-hampir-bergabung-dengan-real-madrid-tapi-memilih-liverpool?page=all.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved