Kabar Belitung
Bayar Pajak di Stan Samsat Dapat Suvenir
UPT Bakuda Provinsi Kepulauan Babel Wilayah Belitung atau Samsat Belitung turut membuka stan dalam event Belitong Expo 2022 di Pantai Tanjungpendam.
TANJUNGPANDAN, BABEL NEWS - UPT Bakuda Provinsi Kepulauan Babel Wilayah Belitung atau Samsat Belitung turut membuka stan dalam event Belitong Expo 2022 di Pantai Tanjungpendam.
Stan yang berlokasi di deretan kuliner itu, memberikan layanan pembayaran pajak kendaraan baik motor maupun mobil.
Tak hanya itu, bagi masyarakat yang membayar pajak akan mendapatkan suvenir menarik dari petugas.
"Kami ikut buka stan di Belitong Expo, jadi bagi yang mau bayar pajak kendaraan silakan mampir dari pukul 16.00 sampai 21.00 WIB," ujar Kepala UPT Bakuda Provinsi Kepulauan Babel Wilayah Kabupaten Belitung Erwinsyah, Minggu (3/7).
Ia mengatakan semenjak Belitong Expo 2022 dibuka, antusias masyarakat lumayan bagus.
Misalnya di hari pertama tercatat 29 berkas dan malam kedua 21 berkas.
Oleh sebab itu, dirinya mengimbau kepada masyarakat yang ingin membayar pajak kendaraan untuk mampir di stan Samsat Belitung.
"Mumpung masih ada program pemutihan juga jadi silakan datang. Tidak perlu jauh-jauh ke kantor cukup ke pameran, bayar pajak sekaligus jalan-jalan," katanya.
Erwin menambahkan untuk layanan ganti plat kendaraan memang tidak bisa dilayani di stan.
Sebab, wajib pajak harus melakukan penggesekan nomor rangka dan mesin sebagai persyaratan.
"Kalau ganti plat tetap harus ke kantor," katanya. (dol)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/babel/foto/bank/originals/Kepala-UPT-Bakuda-Provinsi-Babel-Wilayah-Kabupaten-Belitung-Erwinsyah-memberikan-suvenir.jpg)