Kabar Pangkalpinang
Suzuki Carry Pick Up Pilihan Terbaik Pengusaha
Sebagai kendaraan yang sudah menemani kisah sukses jutaan pengusaha Indonesia sejak tahun 1976 hingga sekarang,
PANGKALPINANG, BABEL NEWS - Sebagai kendaraan yang sudah menemani kisah sukses jutaan pengusaha Indonesia sejak tahun 1976 hingga sekarang, Suzuki New Carry Pick Up ini menjadi bagian suksesnya para pengusaha di Indonesia khususnya di Bangka Belitung.
New Carry Pick Up mengusung konsep I.L.M.U, yaitu Irit bensin dan perawatannya, Lama umur pakainya, Muatnya banyak dan Untung. Sehingga New Carry Pick Up jadi pilihan terbaik sesuai dengan tagelinenya yaitu I.L.M.U.
Tak heran jika mobil New Carry Pick Up dari Suzuki dijuluki sebagai Rajanya Pick Up. Desain front grille terbaru, bumper serta adanya APAR untuk menyempurnakan daftar fitur unggulan yang sudah ada seperti dimensi bak yang luas, kabin yang lega, teknologi terkini, hingga penggunaan mesin K15B-C yang irit dan bertenaga.
Di bulan Agustus ini, PT Jagorawi Motor selalu Authorized Dealer resmi mobil Suzuki Wilayah Bangka Belitung memberikan kemudahan dan keuntungan kepada para pengusaha yang ingin memilikinya.
"Kami sengaja siapkan promo khusus kepada para pengusaha dengan berbagai keuntungan bagi yang ingin memiliki New Carry Pick Up," ucap Marketing Support PT Jagorawi Motor Pompi kepada Bangka Pos Group dari rilis, Minggu (7/8).
PT Jagorawi Motor memberikan harga yang sangat yang terjangkau yaitu cukup DP dengan Rp6 jutaan saja atau angsuran mulai Rp3 jutaan.
"Serta dapatkan juga hadiah elektronik senilai 1 juta khusus pembelian bulan Agustus ini," kata Pompi.
Perlu diketahui New Carry Pick Up memiliki dimensi bak berukuran panjang 2.505 mm, lebar 1.745 mm dan tinggi 425 mm sehingga mampu mengangkut muatan yang sangat banyak. Agar muatan tetap aman selama perjalanan, pelanggan dapat memanfaatkan pengait yang ada di sekeliling bak untuk mengikatkan barang.
Pengait berjumlah 12 pada tipe FD (Flat Deck) dan 22 pada tipe WD (Wide Deck). Dengan ukuran bak yang besar dan fungsional sehingga memudahkan para pengusaha untuk membawa barang bawaannya.
Selain itu, terdapat Head Unit 1 Din, Split Seat dengan jok yang tebal, serta 6 tempat penyimpanan barang di varian AC dan 10 tempat di varian non-AC yang membuat ruang kabin semakin nyaman dan lega untuk tiga orang.
New Carry Pick Up juga dilengkapi fitur Immobilizer ( kunci anti maling), Air Conditioner, Electric Power Steering (EPS), dan Sliding Seat.
Jangan lupa juga kunjungi pameran di Transmart Pangkalpinang setiap hari dan weekend untuk di BTC Pangkalpinang.
"Dapatkan promo dan hadiah tambahan khusus yang melakukan pemesanan di pameran berlangsung," papar Pompi.
Pemesanan dan informasi spesifikasi lebih lengkap, dapat menghubungi Showroom Suzuki PT Jagorawi Motor terdekat di Jalan Raya Koba Pangkalanbaru, telp. (0717) 437009 / 439899, Jalan Soekarno Hatta (Masa Jaya Motor), Jalan Jenderal Sudirman (Depan Mall Puncak), telp. (0717) 437998. Wilayah Sungailiat, Jalan Raya Kenanga Sungailiat (Depan Lapangan Basket YPK) telp. (0717) 9104151, Wilayah Belitung Jalan Jenderal Sudirman Air Raya Tanjungpandan, telp. (0719) 9222888 / 9222188 atau bisa kunjungi website resmi Suzuki Jagorawi Motor di https://suzukijagorawi.co.id/. Pantau terus media sosial Suzuki di Instagram @Jagorawi_bangka dan Facebook Jagorawi Motor Bangka untuk info lebih lanjut! (*/t2)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/babel/foto/bank/originals/Suzuki-New-Carry-Pick-Up-ini-menjadi-bagian-suksesnya-para-pengusaha-khususnya-di-Bangka-Belitung.jpg)