Mitra KPPN Pangkalpinang Dapat Bimtek
Rafael menyebutkan, migrasi saldo awal aplikasi SAKTI pada seluruh satuan kerja mitra KPPN Pangkalpinang telah selesai dilaksanakan sejak Juli 2022
PANGKALPINANG, BABEL NEWS - Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Pangkalpinang menyelenggarakan bimbingan teknis (bimtek) rekonsiliasi dan penyusunan laporan keuangan kementerian/lembaga (K/L) menggunakan aplikasi MonSAKTI, Kamis (25/8/2022).
Bimbingan teknis yang diselenggarakan secara hybrid atau sebagian luring dan daring tersebut turut dihadiri operator SAKTI Modul Pelaksanaan dan Modul Pelaporan Satuan Kerja mitra KPPN Pangkalpinang.
"Sosialisasi dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman satuan kerja terkait rekonsiliasi yang dilakukan melalui aplikasi MonSAKTI dalam rangka mewujudkan laporan keuangan yang andal dan akuntabel," kata Kepala KPPN Pangkalpinang Rafael Widiestumargianto dalam rilis yang diterima Bangka Pos, Kamis (25/8/2022).
Rafael menyebutkan, migrasi saldo awal aplikasi SAKTI pada seluruh satuan kerja mitra KPPN Pangkalpinang telah selesai dilaksanakan sejak Juli 2022.
Selanjutnya, sebagai wujud pertanggungjawaban pengelolaan APBN, setiap satuan kerja wajib menyusun laporan keuangan.
Rafael juga menegaskan, setelah memperoleh predikat wilayah bebas dari korupsi (WBK), KPPN Pangkalpinang tetap melanjutkan pembangunan zona integritas (ZI) menuju wilayah birokrasi bersih melayani (WBBM).
Oleh karena itu, dia meminta agar seluruh satuan kerja tidak memberikan imbalan (gratifikasi) dalam bentuk apa pun atas pelayanan yang diberikan.
"Mohon dukungan kepada seluruh satuan kerja untuk mewujudkan KPPN Pangkalpinang menjadi unit kerja WBBM tahun 2023," ucapnya. (*/t2)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/babel/foto/bank/originals/20220825_KPPN-Pangkalpinang-menyelenggarakan-bimbingan-teknis.jpg)