Terak FC Juarai Molen Cup
Atas prestasi tersebut, tim dari Desa Terak, Kecamatan Simpangkatis, Kabupaten Bangka Tengah, membawa pulang hadiah uang Rp30 juta dan trofi
PANGKALPINANG, BABEL NEWS - Kesebelasan Terak FC berhasil menjuarai Molen Cup.
Dalam pertandingan final yang berlangsung di lapangan sepak bola Paritlalang, Kota Pangkalpinang, Minggu (28/8/2022), Terak FC mengalahkan Pratama Jaya FC Riding Panjang lewat adu penalti dengan skor 6-5.
Adu penalti digelar setelah di waktu normal, kedua tim bermain imbang dengan skor 0-0.
Atas prestasi tersebut, tim dari Desa Terak, Kecamatan Simpangkatis, Kabupaten Bangka Tengah, membawa pulang hadiah uang Rp30 juta dan trofi.
Wali Kota Pangkalpinang Maulan Aklil berterima kasih kepada peserta, panitia, dan masyarakat atas suksesnya penyelenggaraan Molen Cup.
"Kita ini punya lapangan sederhana, tetapi kita bisa buat turnamen semeriah ini," kata Molen, sapaan akrabnya.
"Terima kasih untuk seluruh pihak yang telah berpartisipasi untuk kemajuan sepak bola kita dan hiburan masyarakat," ujarnya.
Turnamen perdana Molen Cup tersebut dimulai pada Minggu (12/6/2022) lalu.
Tercatat terdapat 128 tim yang berpartisipasi. Tim-tim tersebut berasal dari berbagai daerah di Pulau Bangka.
"Untuk tahun ini dan penontonnya juga paling antusias. Kalau seperti ini tahun depan kita bikin yang lebih besar lagi dan lebih heboh lagi," kata Molen. (riz)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/babel/foto/bank/originals/20220828_Terak-FC-berlaga-melawan-Pratama-Jaya-FC-Riding-Panjang-dalam-final-Molen-Cup.jpg)