PT Bakti Timah Medika Komitmen Beri Pelayanan Terbaik
Direktur Utama PT BTM, Otto Berhen Kawanda, mengatakan, pada momentum HUT ke-8, pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik
PANGKALPINANG, BABEL NEWS - PT Bakti Timah Medika (BTM) menyelenggarakan acara puncak HUT ke-8 di halaman gedung Rumah Sakit Bakti Timah (RSBT) Pangkalpinang, Minggu (18/12/2022).
Acara diisi dengan pemotongan tumpeng, pengumuman karyawan terbaik, hingga pembagian hadiah. Adapun jalan sehat urung dilakukan karena hujan.
Direktur Utama PT BTM, Otto Berhen Kawanda, mengatakan, pada momentum HUT ke-8, pihaknya berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Bangka Belitung.
"Tentu di usia kedelapan ini banyak harapan, baik dari pemegang saham, perusahaan, karyawan bahkan stakeholder masyarakat yang kita layani harus dipenuhi dengan baik," kata Otto.
Pihaknya juga berharap tetap ada pengembangan pelayanan, di samping peningkatan pengetahuan dan keterampilan yang menjadi kewajiban perusahaan.
Selain itu, pihaknya tidak menutup diri untuk menerima saran, masukan, serta doa yang baik sehingga PT BTM tetap menjadi pilihan utama masyarakat, khususnya Bangka Belitung.
"Saya sebut tulang punggung karena fasilitas kesehatan BTM Group dapat dibilang paling banyak yang dikunjungi masyarakat dalam kurun waktu 2021. Mudah-mudahan juga di tahun ini dan 2023 tetap menjadi pilihan utama masyarakat Babel," tutur Otto.
Pada kesempatan yang sama, Otto mengatakan, rangkaian kegiatan HUT ke-8 BTM yang telah dilaksanakan, antara lain, senam sehat, penyuluhan kesehatan kepada masyarakat serta pemeriksaan/pengobatan gratis di Tempilang, Bangka Barat. Sementara itu, jalan sehat batal dilaksanakan di Pangkalpinang karena hujan.
"Ada juga penghargaan karyawan terbaik dengan layanan optimal di unit masing-masingnya. Ini tentu sebuah apresiasi dari perusahaan sehingga mendorong dan memotivasi karyawan lainnya untuk berlomba-lomba memberikan layanan optimal kepada pasien, dengan pelayanan pasien senang hingga pulih kembali kesehatannya," tutur Otto. (riz)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/babel/foto/bank/originals/20221218_Dirut-PT-BTM-Otto-Berhen-Kawanda-menyerahkan-potongan-tumpeng.jpg)