Kabar Belitung
Pemkab Belitung Bangun Konstruksi Menahan Gelombang Rob
Banjir rob menggenangi area lapak pedagang yang berjualan di area dekat Pos TNI AL di Pantai Wisata Tanjung Pendam, Belitung.
TANJUNGPANDAN, BABEL NEWS - Banjir rob menggenangi area lapak pedagang yang berjualan di area dekat Pos TNI AL di Pantai Wisata Tanjung Pendam, Belitung.
Kondisi yang berulang setiap musim barat ini, menyebabkan kerusakan di beberapa bagian objek wisata tengah kota ini. Talud dan conblock di Pantai Tanjung Pendam rusak, termasuk area pedagang tergenang.
Menanggapi kondisi ini, Bupati Belitung Sahani Saleh mengatakan akan memasang konstruksi yang dapat menahan gelombang rob. Pemasangan konstruksi tersebut harus memikirkan ketinggian air laut yang terus meningkat setiap tahunnya.
"Karena ini faktor alam, ke depan harus dibuat pemecah ombak untuk pengaman," katanya, Senin (26/12).
Perbaikan untuk area Tanjung Pendam yang terdampak banjir rob akan dilakukan setelah musim angin kencang berlalu. Di antara perbaikan yang dilakukan yakni meratakan lahan cekung yang tergenang dan prioritas untuk memasang konstruksi untuk menahan gelombang rob.
Sempat melihat langsung kondisi banjir rob, ia pun meminta para pedagang yang berjualan di Tanjungpendam untuk membersihkan sampah yang menumpuk.
Sanem juga meminta masyarakat waspada dengan kondisi angin kencang dan sementara waktu mengurangi berkunjung ke tempat-tempat yang rawan.
"Waspadai angin kencang, jangan sampai nanti terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Karena kita tidak bisa menahan persoalan alam ini," tuturnya. (del)
