Berita Pangkalpinang
Kapolda Bangka Belitung Ajak Forkopimda Tanam Pohon
Kapolda Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo bersama Forkopimda Bangka Belitung kembali melakukan penanaman pohon.
PANGKALPINANG, BABEL NEWS - Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Irjen Pol Hendro Pandowo bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bangka Belitung kembali melakukan penanaman pohon kayu putih di belakang GOR Sahabudin, Kamis (17/10). Penanaman satu juta pohon di lokasi bekas aktivitas pertambangan ini, dilaksanakan secara serentak baik di tingkat Polda, Polres/ta di Provinsi Kepulauan Babel.
"Hari ini kita bersama Forkopimda melaksanakan penanaman sejuta pohon di bumi Serumpun Sebalai, tentunya untuk memperbaiki ekosistem, lingkungan demi mewujudkan Provinsi Babel yang sehat dan subur kembali," ungkap Hendro Pandowo.
Diakuinya, penanaman pohon tidak hanya berhenti di sini dan akan dilaksanakan secara rutin. Apalagi sejak tahun 2021-2023 telah dilaksanakan penanaman pohon kayu putih di lokasi yang sama. "Pagi ini kita menanam 4.000 bibit pohon kayu putih di 27,5 hektare, di tahun 2021 sampai 2023 sudah pernah dilakukan penanaman dan kita hanya melanjutkan saja, kita akan terus lakukan bukan hanya sekedar kegiatan seremonial," ujarnya.
Pihaknya juga telah membuat tim untuk melakukan pengecekan terhadap tanaman yang telah ditanam oleh Polda Babel bersama Forkopimda khususnya di lokasi bekas aktivitas pertambangan.
"Sebenarnya pohon kayu putih ini bisa tumbuh dengan sendirinya, nah kita sudah membuat tim untuk selalu melakukan pengecekan bersama instansi terkait dan tidak bisa dilakukan aktivitas pertambangan," tegasnya.
Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung, Sugito sangat mengapresiasi atas kegiatan penanaman pohon yang dilakukan jajaran Polda Bangka Belitung, terutama di lingkungan bekas aktivitas pertambangan.
"Kami sangat mengapresiasi sekali kegiatan penanaman pohon, perubahan iklim ini sangat membuat sangat luar biasa tantangannya oleh karena itu mari kita mulai hal kecil di mana dari wilayah tempat kita tinggal," ujar Sugito.
Dirinya juga berharap dengan adanya penanaman ini, dapat mewariskan lingkungan yang baik bagi generasi yang akan datang terutama kebutuhan oksigen sangat dibutuhkan oleh masyarakat. "Harapannya kita bisa menjaga lingkungan dan kita bisa mewariskan kepada generasi kita nanti, kebutuhan oksigen, menjaga lingkungan hidup itu sangatlah penting," harapnya. (v1)
| Gerakan Pangan Murah di Pangkalpinang, 2 Ton Beras SPHP Ludes Terjual dalam Dua Jam |
|
|---|
| Barantin Perkuat Hilirisasi Lada Putih Bangka Belitung |
|
|---|
| Kapolresta Serap Aspirasi Warga Lewat Warung Kopi |
|
|---|
| Liga SSB Piala Wali Kota Pangkalpinang 2026 Sukses Digelar |
|
|---|
| Kabid Humas Polda Babel Ajak Awak Media Bangun Sinergitas |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/Kapolda-Babel-tanam-pohon-di-belakang-GOR-Sahabudin.jpg)