Kapolda Bangka Belitung Bagikan Paket Bahan Pokok

Warga bernama Sumarsih (51) mengaku langsung bergegas datang ke Pelabuhan Pangkalbalam setelah mendengar adanya bantuan

Editor: suhendri
Bangka Pos/Rizky Irianda Pahlevy
MEMBAGIKAN PAKET BAHAN POKOK - Kepala Polda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya membagikan paket bahan pokok kepada sopir angkot di sekitar Pelabuhan Pangkalbalam, Pangkalpinang, Minggu (11/9). Pembagian paket bahan pokok tersebut untuk membantu masyarakat yang terdampak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi. Selain sopir angkot, pembagian bantuan tersebut juga menyasar ojek pengkolan hingga warga di sekitar Pelabuhan Pangkalbalam. 

PANGKALPINANG, BABEL NEWS - Kepala Polda Kepulauan Bangka Belitung Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya didampingi Kepala Bidang Humas Polda Babel, Kombes Pol Maladi, Kapolres Pangkalpinang, AKBP Dwi Budi Murtiono, dan Kasekwas Pangkalbalam, AKP Ayu Tri Utami, membagikan paket bahan pokok kepada sopir angkot, ojek pengkolan, hingga warga di sekitar Pelabuhan Pangkalbalam, Pangkalpinang, Minggu (11/9/2022).

Total ada sekitar 200 paket bahan pokok yang siap dibagikan.

Masing-masing paket berisi beras, minyak goreng, hingga gula.

"Ini dibagikan sembako kepada masyarakat untuk membantu dampak dari kenaikan harga BBM, terutama kepada para sopir angkot dan ojek pangkalan," kata Kombes Pol Maladi.

"Kegiatan ini akan rutin dilakukan Kapolda Bangka Belitung, dan akan terus berlanjut untuk membantu masyarakat," ujarnya.

Warga bernama Sumarsih (51) mengaku langsung bergegas datang ke Pelabuhan Pangkalbalam setelah mendengar adanya bantuan yang diberikan oleh Polda Bangka Belitung.

"Iya dapat info katanya dapat beras, jadi kesinilah kami, hujan-hujan juga ke sini mau dapat sembako ini gratis," tuturnya.

Warga lainnya, Yudi mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan Irjen Pol Yan Sultra Indrajaya dan jajarannya itu.

"Alhamdulillah, kita syukuri datang ke sini Pangkalbalam dapat sembako, alhamdulillah," kata Yudi. (riz)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved