Berita Bangka
Peringatan HKN ke-61 di Kabupaten Bangka, Fery Insani Bertekad Tingkatkan Pelayanan Kesehatan
Pemerintah Kabupaten Bangka menggelar peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 di Pantai Cemara, Air Anyir, Merawang, Kabupaten Bangka.
MERAWANG, BABEL NEWS - Pemerintah Kabupaten Bangka menggelar peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 di Pantai Cemara, Air Anyir, Merawang, Kabupaten Bangka, Minggu (16/11). Berbagai rangkaian kegiatan dilaksanakan pada momentum tersebut, salah satunya penyerahan santunan kepada para anak yatim sebagai bentuk kepedulian sosial pemerintah daerah.
Bupati Bangka, Fery Insani bertekad meningkatkan kenyamanan dan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Bangka. Menurutnya, upaya pemerintah tidak berlebihan, namun fokus pada kerja nyata demi pelayanan kesehatan yang lebih manusiawi dan peningkatan kesejahteraan tenaga medis di daerah.
Ia menegaskan, dirinya bersama wakil bupati berupaya melakukan langkah-langkah realistis demi menjadikan Kabupaten Bangka lebih baik ke depan. "Saya berpikir untuk meningkatkan pendapatan agar Bangka lebih nyaman, Bangka lebih baik ke depan. Saya dengan Pak Wabup tidak muluk-muluk, hanya saja kami mengusahakan," kata Fery Insani.
Dirinya juga berharap adanya peningkatan level pelayanan kesehatan akan membawa dampak luas bagi masyarakat serta meningkatkan kesejahteraan para tenaga kesehatan. "Mudah-mudahan dengan naiknya level ini dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan kesejahteraan pegawai juga naik," ujarnya.
Ia juga turut memberikan apresiasi terhadap pengembangan fasilitas dan infrastruktur yang telah dilakukan di bidang kesehatan. "Saya memberikan apresiasi kepada infrastruktur dan fasilitas yang diberikan," katanya.
Fery Insani juga mengingatkan pentingnya peningkatan kompetensi bagi tenaga medis. "Saya meminta agar para pegawai di rumah sakit mengasah terus kemampuannya," tambahnya.
Direktur RSUD Depati Bahrin Sungailiat, Yogi Yamani menegaskan, komitmen pihaknya dalam mempermudah akses layanan kesehatan bagi masyarakat. "Kami berusaha untuk berupaya memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin berobat," ungkapnya.
Yogi Yamani menambahkan, lokasi rumah sakit yang strategis memberikan keuntungan tersendiri bagi warga. "Kemudahan akses bagi masyarakat untuk rumah sakit yang berada dalam lokasi strategis ini menambah nilai plus," jelasnya. (u2)
| Jelaskan Alasan Penertiban Tambang, Pemkab Bangka Tengah Jaga SUTT Jangan Roboh |
|
|---|
| Diskominfosta Bangka Tengah Masuk Top 6 Anugerah Media Humas Komdigi RI |
|
|---|
| Waspada Peningkatan Risiko ISPA, Pemkab Bangka Selatan Siapkan Strategi Penanganan |
|
|---|
| BNNK Bangka Selatan Bentuk Forum Pemulihan Sukadamai |
|
|---|
| Operasi Zebra Menumbing 2025, Polres Bangka Selatan Fokus Edukasi Keselamatan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bangka/foto/bank/originals/20251116_Bupati-Bangka-HKN.jpg)