Kabar Belitung Timur

Afa Minta Warga Gotong Royong Perbaiki Rumah

Warga terdampak angin puting beliung di Desa Gantung dan Desa Selinsing, Belitung Timur, menerima bantuan material bangunan berupa seng dan spandek.

Editor: Rusaidah
Posbelitung.co/Adelina Nurmalitasari
BANTUAN BENCANA - Bupati Belitung Timur Kamarudin Muten menyerahkan bantuan secara simbolis kepada warga terdampak di Dusun Ganse, Desa Gantung, Belitung Timur, Rabu (12/3). 

Rumah-rumah tersebut merupakan rumah bantuan dari Pemerintah Provinsi Bangka Belitung untuk relokasi warga Suku Sawang. 
Bupati Kamarudin menjelaskan bahwa rumah yang tidak mendapatkan bantuan material adalah rumah bantuan dari proyek pemerintah yang mengalami kerusakan karena kesalahan konstruksi.

"Saya sudah tanya Pj Gubernur, beliau bilang PUPR provinsi sudah turun untuk mengecek. Kontraktornya sudah menyatakan akan bertanggung jawab penuh," ujarnya.

Menurutnya, kerusakan seperti atap seng yang terlepas bukan disebabkan oleh bencana semata, melainkan karena faktor teknis dalam pembangunan.

Oleh sebab itu, pihaknya tidak mengalokasikan bantuan material bagi rumah-rumah tersebut.

"Kalau saya lihat, karena saya juga punya pengalaman di konstruksi, memang ada kesalahan di pemasangan. Itu harus diperbaiki oleh kontraktornya," tambahnya.

Meski demikian, dia berharap perbaikan rumah-rumah terdampak bisa segera selesai sebelum Idulfitri. 

"Harapan saya, masyarakat bisa merayakan Lebaran dengan bahagia, rumah segera diperbaiki," tuturnya. (del)

Sumber: Bangka Pos
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved