Berita Bangka Tengah

150 Lansia Dapat Layanan Cek Kesehatan Gratis

Sebanyak 150 lansia dan pra-lansia di Kabupaten Bangka Tengah mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis.

Bangkapos.com/Rifqi Nugroho
Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman saat berfoto dengan perwakilan para lansia dalam pemaparan mengenai gerakan pengendalian penyakit prioritas, pada Jumat (21/11/2025). 

KOBA, BABEL NEWS - Sebanyak 150 lansia dan pra-lansia di Kabupaten Bangka Tengah mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis serta pemaparan mengenai gerakan pengendalian penyakit prioritas, pada Jumat (21/11). Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang diselenggarakan Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka Tengah.

"Alhamdulillah hari ini, adalah rangkaian kegiatan peringatan HKN ke-61. Kegiatan tadi dimulai dengan senam lansia, ada juga paparan dari Dokter Yeni, spesialis penyakit dalam RSUD Abu Hanifah untuk para lansia dan pra-lansia, terkait perhatian khusus terhadap gejala penyakit prioritas seperti stroke, jantung, kanker, dan lain sebagainya," ujar Bupati Bangka Tengah Algafry Rahman.

Menurut Algafry Rahman, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk perhatian dari pemerintah daerah kepada masyarakat, khsusunya bagi mereka yang masuk kategori lansia. "Karena di usia yang semakin senior itu memang harus ada bentuk perhatian-perhatian khusus. Terutama terhadap pengendalian penyakit prioritas seperti jantung, stroke, kanker itu tadi, jadi itu yang akan disampaikan," tambahnya.

Ia menambahkan, pelaksanaan cek kesehatan gratis kepada para lansia ini diharapkan bisa manjadi mitigasi awal ataupun deteksi dini potensi gangguan kesehatan. "Seperti instruksi Pak Presiden ini kan agar mengetahui lebih awal terhadap segala bentuk penyakit, jadi kalau lebih awal diketahui tentu lebih awal juga antisipasinya," sebutnya.

Kepala Dinas Kesehatan Bangka Tengah, Zaitun mengatakan, rangkaian peringatan HKN sudah dilaksanakan sejak September 2025 dan akan berlangsung hingga Desember 2025. "Kegiatan pengendalian penyakit prioritas ini kita gelar untuk pra-lansia usia 45 sampai 59 tahun dan lansia usia 60 tahun ke atas yang ada di seputaran Kecamatan Koba. Hal ini karena di usia mereka mulai terjadi penurunan fungsi pada tubuh, maka dari itu kita berusaha agar mereka menjaga kesehatannya," kata Zaitun. (w4)

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved