Kabar Pangkalpinang

Honda Safety Riding Bareng Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung

PT Asia Surya Perkasa konsisten memberikan seminar safety riding di Bangka Belitung dalam rangka menekan angka kecelakaan lalulintas.

Editor: Rusaidah
Istimewa/Dok. Honda PT ASP
Seminar safety ridding di Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Kamis (29/9). 

PANGKALPINANG, BABEL NEWS - PT Asia Surya Perkasa konsisten memberikan seminar safety riding di Bangka Belitung dalam rangka menekan angka kecelakaan lalulintas.

Kali ini Tim Safety Riding Honda dari PT Asia Surya Perkasa Main Dealer Honda Bangka Belitung berkolaborasi dengan Kepolisian Lalulintas dan Dinas Perhubungan Pangkalpinang menggelar seminar safety riding.

Seminar yang diselenggarakan di Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung, Kamis (29/9) disambut baik oleh warga kampus.

Dalam kesempatan ini Wakil Rektor I Unmuh Babel Suwandi sangat mengapresiasi Honda yang telah peduli terhadap keselamatan berlalu lintas, khususnya bagi para pelajar dan mahasiswa di Bangka Belitung.

"Kami sangat mendukung teman-teman dari Honda dalam sosialisasi dan sharing tentang safety riding di tempat Universitas Muhammadiyah," ujarnya.

Menurutnya, kegiatan seminar ini juga merupakan wujud kepedulian Honda kepada para pengendara sepeda motor.

"Tentunya dengan memberi pengetahuan/dasar-dasar dalam teknik mengendarai. Honda motor sebagai salah satu produsen besar sepeda motor di Indonesia. Honda juga gencar dalam menggelar sosialisasi keselamatan berkendara baik di komunitas, sekolah, instansi pemerintah, bahkan langsung ke masyarakat, agar terbentuknya pengekspresian diri dengan berkendara aman untuk turunkan angka kecelakaan pola depan dan belakang," Suwandi.

Sementara itu Instruktur Tim Safety Riding Honda Bangka Belitung Novia Arfiana membagikan berbagai tips berkendara mulai dari tips mengurangi fatal ratio dalam berkendara, menurunkan potensi kecelakaan pola depan belakang dan dilengkapi dengan atribut keamanan berkendara yang harus digunakan saat berkendara seperti helm, baju dan celana panjang, sarung tangan full cover dan sepatu.

Tak hanya itu pada kesempatan ini juga para peserta juga dibekali cara berkendara yang baik dan benar, seperti menjaga jarak yang aman yang mengacu dari data Kemenhub, dengan menghindari area blindspot dan memahami lingkungan jalan.

"Peserta edukasi juga sangat antusias berbagi pengalaman dan pengetahuan baru saat berkendara, yang menjadi pengalaman baru juga untuk saya pribadi," ujar Novia. (t3)

 

Sumber: Bangka Pos
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved